Skip to main content

Bebaskan Dirimu Dari Macet Dengan Konsep Hunian TOD


Tinggal di kota besar tentu memiliki tantangan tersendiri, terlebih jika Anda tinggal di Jakarta. Sebagai ibu kota Negara, Jakarta secara otomatis menjadi pusat pemerintahan serta perekonomian. Terbukti dengan banyaknya gedung pemerintahan dan perkantoran di setiap sudut kota. Dengan banyaknya aktivitas, kemacetan pun tak bisa dihindarkan dari kehidupan Jakarta.

Untuk warga Jakarta yang ingin terbebas dari macet, Anda bisa memilih untuk tinggal di hunian berkonsep TOD. Konsep TOD ini sudah digunakan oleh banyak Negara maju di seluruh dunia seperti Jepang, Singapura, dan Korea. Lantas, apa yang dimaksud konsep TOD?

Transit Oriented Development atau biasa disingkat TOD merupakan salah satu program 
pengembangan kota yang mengadopsi tata ruang campuran dan memaksimalkan penggunaan angkutan massal seperti Busway, MRT, LRT, serta dilengkapi jaringan pejalan kaki/ sepeda.

Ciri-ciri dari konsep Transit Oriented Development (TOD) adalah:
1.      Memiliki stasiun kereta api sebagai ciri utama dari pusat kota.
2.      Kepadatan penduduk tinggi, ditandai dengan bangunan apartemen atau condominium.
3.      Tersedia pusat perbelanjaan.
4.      Fasilitas kesehatan, pendidikan, hiburan, olahraga dan perbankan.

Dengan diterapkannya konsep Transit Oriented Development (TOD) ini, diharapkan masyarakat dapat merasakan manfaat berupa:
1.      Kualitas hidup lebih tinggi dengan tempat yang lebih baik
2.      Penumpang angkutan umum meningkat
3.      Mengurangi kemacetan lalu lintas serta kecelakaan mobil
4.      Pengeluaran untuk kebutuhan hidup lebih terjangkau
5.      Gaya hidup sehat dengan lebih banyak berjalan kaki

Melihat begitu banyak manfaat yang akan didapat dari penerapan konsep Transit Oriented Development (TOD), tak heran jika pemerintah pun sudah mulai menggalakkan proyek pembangunan transportasi umum di Jakarta untuk mengurangi kemacetan yang selama ini menjadi masalah besar bagi masyarakatnya.

Nah, salah satu hunian yang mengusung konsep Transit Oriented Development (TOD) berada di daerah Sentul, tepatnya apartemen Olympic Residence Sentul yang terletak di kawasan CBD Sentul dan akan terintegrasi dengan LRT. Kawasan Sentul yang hijau dan nyaman sangat cocok untuk Anda yang menginginkan hunian asri namun modern.

Comments

Popular posts from this blog

Tips Merawat Popok Clodi Agar Awet

Semakin banyak orang yang kini menggunakan clodi alias popok kain bayi. Selain ramah lingkungan, popok clodi juga dipilih karena lebih hemat dan memiliki banyak motif. Namun karena bisa digunakan berkali-kali, popok clodi jadi rentan rusak. Bunda tentunya harus mengetahui teknik merawat clodi yang tepat agar awet. Tips Merawat Clodi yang Baik dan Benar Lakukan  pre-wash  sebelum memakai clodi baru Pastikan bunda mencuci terlebih dahulu popok clodi yang baru dibeli. Lakukan pre-wash minimal 3 kali sebelum digunakan. Hal ini dibutuhkan agar mendapat daya serap maksimal serta membersihkan popok clodi dari zat-zat yang menempel saat proses produksi. Hindari juga menyetrika clodi karena akan merusak lapisan waterproof sehingga popok bisa menjadi mudah bocor. Gunakan sedikit deterjen Segera membersihkan clodi yang kotor. Jangan biarkan kotor terlalu lama karena akan menimbulkan jamur, bau dan noda yang menetap. Caranya, semprot popok dengan air bersih lalu kucek men...

Ini Dia Mitos dan Fakta Investasi Apartemen yang Jarang Orang Tau

Investasi apartemen baru-baru ini dinilai ampuh untuk melawan kenaikan inflasi yang terjadi setiap tahunnya di Indonesia. Namun mungkin sulit bagi A nda untuk mengetahui kebenaran seputar bisnis ini karena banyak nya berita yang tersebar di masyarakat. Nah, agar Anda tidak terkecoh, d i bawah ini ada beberapa mitos dan fakta seputar investasi apartemen . 1. Membeli Lebih Baik Daripada Menyewa A pa benar membeli lebih baik daripada menyewa ? Bila A nda menemukan apartemen dengan harga sewa kurang lebih 15 kali lipat lebih murah ketimbang membeli apartemen, s ebaiknya lupakan saja keinginan A nda untuk membelinya. Faktanya, dengan A nda menyewa apartemen untuk sementara , tidak akan menguras kondisi keuangan A nda. 2. Lokasi Menjadi Keutamaan Pilihan Mitos ini berkembang seiring berkembangnya zaman dan meningkatnya kebutuhan masyarakat yang bersifat konsumtif . S ifat konsumtif menjadikan banyak masyarakat yang memilih tinggal ditempat yang lokasinya deka...

Kenapa Kita Harus Cepat-Cepat Memiliki Rumah?

Seperti yang kita tahu bahwa rumah adalah salah satu kebutuhan pokok yang harus dipenuhi. Sayangnya, harga properti yang selalu mengalami kenaikan juga berimbas pada kemampuan masyarakat untuk bisa membeli rumah. Hal ini mungkin menjadi kabar baik untuk para investor properti. Namun, bagi para pencari hunian tentu hal ini adalah kabar yang kurang baik. Karena alasan tersebutlah, kita semua, termasuk Anda, harus cepat-cepat membeli rumah. Karena selain alasan di atas, ternyata membeli rumah sejak dini banyak memberikan keuntungan lho. Dilansir dari H City Sawangan, berikut adalah alasan mengapa Anda harus segera memiliki rumah. Harga Properti Terus Naik Seperti yang sudah disinggung di atas bahwa harga properti selalu mengalami kenaikan. Berbarengan dengan hal ini, kebutuhan terhadap hunian pun terus meningkat. Masalahnya, kenaikan harga properti ini tidak dibarengi dengan tingkat pendapatan masyarakat. Bahkan perencana keuangan dari Kaukabus Financial Literacy Cent...